Lagi! TKW Meninggal di Arab Saudi,Penyebab Kematian Belum di Ketahui

by VOICEINDONESIA.CO
0 comments
A+A-
Reset
Lagi! TKW Meninggal di Arab Saudi,Penyebab Kematian Belum di Ketahui

VOICEINDONESIA.CO,Jakarta – Maskunah Binti Nasuka Murid (40) Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Blok Sukajadi,desa Tukdana,Kecamatan Tukdana,Kabupaten Indramayu,Jawa Barat.Meninggal di Jeddah Arab Saudi,tanggal 9 Maret 2022.

Dari data yang di peroleh VOICEIndonesia.co bahwa Maskunah masuk ke Saudi Arabia  berdasarkan keterangan di Visa dengan Nomor E2747378XX tertanggal 10 Februari 2022 dan VISA tersebut hanya berlaku 90 Hari dan Visa tersebut di terbitkan oleh Kingdom Of Saudi Arabia, dan bekerja di Perusahaan Tamqeen di daerah Riyadh.

BACA JUGA :10 CPMI Asal Jabar Sudah di Pulangkan,Penanggung Jawab PT.TIM Menolak di Mintai Keterangan

Dan dari data diri (Paspor) atas nama Maskunah dengan nomor C85040XX menerangkan bahwa Paspor tersebut di terbitkan oleh Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jakarta Timur pada tanggal 3 Februari 2022.

Dari data yang di temui oleh VOICEIndonesia.co diduga Kuat PMI atas nama Maskunah tersebut di tempatkan secara Unprosedural,mengingat rentan waktu Penerbitan Paspor dan Penerbitan Visa sangat singkat.

BACA JUGA : BP2MI Jabar Gerebek Penampungan CPMI di Karawang

Dikutip dari berita acara pemulangan jenaza atas nama Maskunah PMI asal Indramayu bahwa jenaza akan dikirim dari Jeddah ke Tanggerang (Cengkareng) dan diperkirakan tiba pada tanggal 5 Agustus 2022.

“ringkasan berita,KJRI Jeddah akan memulangkan Jenaza WNI/PMI a.n.Maskunah Binti Nasuka Murid pada hari Kamis tanggal 04 Agustus 2022,dengan Pesawat Etihad (Jeddah-Abu Dhabi) dengan Kode Penerbangan (EY0334) ETD Pkl.14.55 WAS dan ETA Pkl.18.55 WUAE,dilanjutkan dengan penerbangan Abu Dhabi-Cengkareng dengan Kode Penerbangan (EY0474) ETD Pkl.03.00 WUAE,dan tiba di Bandara Soekarno Hatta pada tanggal 05 Agustus 2022 Pkl.14.35 WIB,” bunyi ringkasan Berita Acara di dalam surat yang di keluarkan oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia Jeddah di kutip pada Hari Kamis (4/8/2022)

BACA JUGA :Temuan 32 CPMI Ilegal , Kemnaker :Masih Pelaku Yang Sama

Direktorat Pelindungan Warga Negara Indonesia Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI) mengatakan Terkait Penyebab kematian Maskunah PMI asal Indramayu tersebut belum di ketahui.

“Nanti sy update ya, biasanya penyebab kematian masih kosong karena hasil otopsi belum keluar. Hasil otopsi di Saudi mmg lama prosesnya,” kata Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia (PWNI dan BHI) Kemenlu, Judha Nugraha Kamis (4/8/2022)

BACA JUGA : Korban Sindikat,32 CPMI Asal NTB Minta Pertolongan Pemerintah

Jurnalis VOICEIndonesia.co sudah mencoba menghubungi nomor telepon keluarga dari almarhum Maskunah yang tertera di dalam berita acara namun belum mendapatkan respon.

Sampai berita ini di terbitkan VOICEIndonesia.co belum menerima informasi lebih lanjut terkait dengan hasil Otopsi penyebab kematian PMI atas nama Maskunah asal indramayu tersebut.(red)

Editorial VOICEIndonesia

Tentang VOICEINDONESIA.CO

LOGO-VOICEINDONESIA.CO-Copy

VOICEIndonesia.co Merupakan Rumah untuk berkarya, Menyalurkan Bakat, Ide, Beradu Gagasan menyampaikan suara Rakyat dari pelosok Negeri dan Portal berita pertama di Indonesia yang secara khusus mengulas informasi seputar Ketenagakerjaan, Juga menyajikan berita-berita Nasional,Regional dan Global . VOICEIndonesia.co dedikasikan bukan hanya sekedar portal informasi berita online biasa,Namun lebih dari itu, menjadi media mainstream online pertama di Indonesia,menekankan akurasi berita yang tepat,cepat dan berimbang , cover both side, reading tourism, user friendly, serta riset.

KONTAK

HOTLINE / WHATSAPP :

Follow VOICEINDONESIA.CO