JAKARTA, AKUUPDATE.ID – Pimpinan Daerah Keluarga Besar Putra Putri POLRI (KBPP POLRI) Bali turut ikut mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara Ke – 75, sebagai organisasi kemasyarakatan POLRI.
Harapan dan Doa PD KBPP POLRI Bali pada HUT Bhayangkara Ke – 75
Ketua PD KBPP POLRI Bali I Dewa Agung Christos Sugandha Putra, S.Sos., M.A.P mengatakan, pada usia ke 75 tahun POLRI merupakan usia yang cukup matang bagi Institusi POLRI guna memastikan kelembagaannya mampu menjawab harapan masyarakat secara utuh. Serta dapat membangun kepercayaan dan bersinergi dengan masyarakat.
“ Dalam mewujudkan keterpeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, memberikan perlindungan pengayoman dan pelayanan yang baik bagi masyarakat, serta melakukan penegakan hukum tanpa pandang bulu secara transparan dan akuntabel.
Baca Juga : Menaker Apresiasi Pemberian Hibah Pemprov Sultar Kepada BLK Kendari
Pada saat ini menurut kami bahwa tugas dan tanggung jawab Kepolisian cukup strategis dalam konteks kehidupan berbangsa dan bernegara. Seiring dengan Globalisasi, Modernisasi, serta kemajuan teknologi, POLRI hendaknya mampu melakukan edukasi yang positif kepada masyarakat.
“Semakin kompleksnya persoalan sosial di masyarakat, semakin meningkatnya jumlah kejahatan baik jenis, kualitas, dan kuantitasnya disatu sisi, dan perlunya terus meningkatkan kapasitas dan kapabilitas SDM POLRI agar tidak tertinggal oleh kemajuan jaman. Disisi lain menjadi tantangan buat POLRI itu sendiri.
Pada usia yang semakin dewasa ini, POLRI kedepannya akan semakin terus bersinergi dengan KBPP POLRI untuk mendukung Visi Transformasi POLRI yang Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan ( PRESISI ), serta program – program kemasyarakatan seperti sosialisasi Protokol Kesehatan ke berbagai lapisan masyarakat di tengah Pandemi Covid-19. (*)