Polri Pantau Volume Kendaraan yang Keluar Masuk Jakarta Melalui 5 Gerbang Tol Utama

by VOICEINDONESIA.CO
0 comments
A+A-
Reset
Polri Pantau Volume Kendaraan yang Keluar Masuk Jakarta Melalui 5 Gerbang Tol Utama

VOICEIndonesia.co,Jakarta – Juru Bicara Operasi Kepolisian Terpusat Lilin 2023 Divisi Humas Polri, Kombes Pol Tjahyono Saputro menyampaikan, volume arus kendaraan yang keluar Jakarta melalui Gerbang Tol Cikampek Utama pada minggu 24 desember 2023, tercatat sebanyak 51.082 kendaraan, Minggu (24/12/2023).

“Volume arus lalu lintas yang keluar jakarta melalui gt cikampek utama (arah trans jawa) sebanyak 51.082 kendaraan sedangkan untuk yang masuk jakarta melalui gt cikampek utama sebanyak 18.142 kendaraan,” jelas Juru Bicara Operasi Kepolisian Terpusat Lilin 2023.

Baca Juga : Kejagung Kembali Geledah Sejumlah Lokasi Kasus Tata Niaga Timah

Kombes Pol Tjahyono Saputro menjelaskan, data perbandingan volume arus lalu lintas keluar Jakarta melalui GT Kalihurip Utama arah Bandung sebanyak 41.505 kendaraan, masuk Jakarta 29.468 kendaraan.

Melalui tol Cikupa arah Merak sebanyak 23.144 kendaraan, dan masuk 25.404 kendaraan masuk ke jakarta. Lalu, keluar melalu Ciawi arah puncak 38.573 kendaraan dan masuk sebanyak 30.260 kendaraan. Terakhir, keluar Jakarta melalui tol Merak 4.115 kendaraan dan masuk sebanyak 5.357 kendaraan.

Baca Juga : TNI AL Tangkap 56 PMI Ilegal di Perairan Silo Laut Asahan

Sementara terkait data kasus kecelakaan lalu lintas pada sabtu 23 desember 2023 sebanyak 217 kejadian dengan rincian, 21 orang meninggal dunia, 54 orang luka berat dan 277 orang luka ringan

“Kami mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik dan balik natal 2023 agar memastikan kondisi fisik sehat, serta periksa kendaraan sebelum melakukan perjalanan, manfaatkan rest area seefektif mungkin untuk beristirahat dan pastikan saldo uang elektronik mencukupi. ,” katanya. (*)

Baca juga

Tinggalkan Komentar

Tentang VOICEINDONESIA.CO

LOGO-VOICEINDONESIA.CO-Copy

VOICEIndonesia.co Merupakan Rumah untuk berkarya, Menyalurkan Bakat, Ide, Beradu Gagasan menyampaikan suara Rakyat dari pelosok Negeri dan Portal berita pertama di Indonesia yang secara khusus mengulas informasi seputar Ketenagakerjaan, Juga menyajikan berita-berita Nasional,Regional dan Global . VOICEIndonesia.co dedikasikan bukan hanya sekedar portal informasi berita online biasa,Namun lebih dari itu, menjadi media mainstream online pertama di Indonesia,menekankan akurasi berita yang tepat,cepat dan berimbang , cover both side, reading tourism, user friendly, serta riset.

KONTAK

HOTLINE / WHATSAPP :

Follow VOICEINDONESIA.CO