Penguatan Tenaga Kerja, Indonesia dan Singapura Komitmen Lanjut Kerja Sama

by VOICE Indonesia - Afifah
0 comment

VOICEINDONESIA.CO, Jakarta – Dalam kunjungan kerjanya ke Indonesia, Menteri Tenaga Kerja dan Menteri Kedua Perdagangan dan Industri Singapura Dr Tan See Leng bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Selasa (14/01).

Dalam pertemuan tersebut, kedua Menteri berdiskusi mengenai kerja sama sektor energi dan ketenagakerjaan antara Indonesia dan Singapura.

Indonesia berkomitmen untuk mendorong pengembangan energi bersih dalam menghadapi tantangan perubahan iklim.

Baca Juga: Imigrasi Nunukan Tunda Dua CPMI Non Prosedural

Langkah ini sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi melalui pembangunan yang ramah lingkungan.

“Transisi energi hijau tentu memerlukan kerangka kebijakan pertumbuhan hijau yang komprehensif, investasi yang besar, dan kolaborasi internasional sebagai elemen utama,” ungkap Menko Airlangga.

Oleh karena itu, kehadiran Singapura melalui investasi pada proyek energi bersih dan terbarukan dengan memanfaatkan berbagai fasilitas kemudahan investasi merupakan dukungan positif bagi Indonesia.

Baca Juga: Imigrasi Denpasar tangani 4 WNA ajukan Golden Visa

Selain itu, Menko Airlangga juga mengapresiasi komitmen Singapura untuk mendukung peningkatan kapasitas tenaga kerja kedua negara, baik melalui pertukaran talenta digital dalam kerangka program Tech X maupun program penguatan tenaga kerja lainnya.

Menteri Tan See Leng menegaskan bahwa Singapura akan selalu menjadi mitra strategis dalam mendukung program peningkatan kualitas tenaga kerja kedua negara.

Menanggapi hal tersebut, Menko Airlangga mengajak Singapura untuk terus memperkuat kerja sama di bidang tenaga kerja yang sudah terlaksana dengan baik.*

Baca juga

Leave a Comment

About Voice Indonesia

VOICE Indonesia Merupakan Rumah untuk berkarya, Menyalurkan Bakat, Ide, Beradu Gagasan menyampaikan suara Rakyat dari pelosok Negeri dan Portal berita pertama di Indonesia yang secara khusus mengulas informasi seputar Ketenagakerjaan, Juga menyajikan berita-berita Nasional,Regional dan Global . VOICE Indonesia dedikasikan bukan hanya sekedar portal informasi berita online biasa,Namun lebih dari itu, menjadi media mainstream online pertama di Indonesia,menekankan akurasi berita yang tepat,cepat dan berimbang , cover both side, reading tourism, user friendly, serta riset.

Kontak Voice Indonesia

HOTLINE / WHATSAPP :

Follow Voice Indonesia

Unduh Aplikasi Voice Indonesia