Pamit Akhiri Masa Jabatan, Ini Pesan Wabup untuk Masyarakat Muratara

by VOICE Indonesia
0 comment

MURATARA,AKUUPDATE.ID-Berakhirnya masa jabatan Bupati-wakil Bupati Musi Rawas Utara (Muratara), H. Devi Suhartoni selaku wakil Bupati Muratara pamit undur diri jelang akhir masa jabatannya melalui sebuah video.

Dalam video tersebut, H. Devi Suhartoni berterima kasih atas dukungan dan bantuan serta suka dan duka selama menjabat sebagai wakil Bupati Musi Rawas Utara.

“Ditujukan kepada masyarakat kabupaten Musi Rawas Utara, Insya Allah hari ini, hari terakhir saya menjabat sebagai wakil bupati kabupaten Musi Rawas Utara. Selama kurun waktu lebih kurang mendekati lima Tahun saya menjadi wakil bupati kabupaten Musi Rawas Utara. Mengucapkan banyak ribuan terima kasih atas support dan bantuan, suka dan duka selama saya menjabat sebagai wakil bupati Musi Rawas Utara,” katanya, Selasa (16/02).

Ia juga meminta maaf kepada seluruh pendukung dan masyarakat jika ada janji-janji politik semasa jabatannya yang belum terpenuhi atau terlaksana.

“Jika ada kata mau pun janji-janji politik selama saya menjadi wakil bupati belum bisa terpenuhi, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,” ujar H. Devi Suhartoni.

Selain itu, H. Devi Suhartoni juga memaafkan apabila ada masyarakat yang pernah beranggapan keliru atau yang kurang baik menilai tentang dirinya selama menjabat sebagai wakil bupati kabupaten Musi Rawas Utara.

Baca Juga : 7 Warga Muratara Tertimbun Tambang Emas

“Dan saya juga memaafkan jika masyarakat, maklum saya bagian dari pada pimpinan kabupaten Musi Rawas Utara. Ada yang saya dengar adapun yang tidak saya dengar, ada hal-hal yang kurang baik. Maka saya juga memaafkan bapak dan ibu semua,” ujar H. Devi Suhartoni dalam menit pertama di video tersebut.

H. Devi Suhartoni juga pamit untuk meninggalkan Kabupaten Musi Rawas Utara atau Muratara karena masa jabatan sebagai wakil Bupati sudah berakhir.

“Besok Insya Allah saya akan berangkat meninggalkan Kabupaten Musi Rawas Utara, karena masa sebagai wakil bupati telah berakhir,”

Wakil bupati Muratara juga mengatakan, proses Pilkada masih berlangsung di Mahkamah Konstitusi dan Insya Allah dalam beberapa hari akan ada keputusan dari hasil persidangan.

“Di mana proses Pilkada masih berlangsung di MK, dan Insya Allah dalam beberapa hari akan ada keputusan dari MK.”

H. Devi Suhartoni berpesan kepada seluruh tim Sepadan Nian untuk tetap menjaga solidaritas dan menjaga sopan santun. Ia meminta agar tim Sepada Nian jangan membuat kegaduhan dan melakukan sesuatu tanpa ada arahan darinya. Selain berpesan untuk menjaga kekompakan pada tim Sepadan Nian, H. Devi Suhartoni juga berharap agar masyarakat dan tim Sepadan Nian tetap menjadikan Muratara yang damai dan aman, dan berharap perubahan yang lebih baik untuk Muratara ke depannya.

“Untuk tim Sepadan Nian di mana pun berada, tetaplah kompak tetaplah solid. Jaga sopan santun, jangan membuat gaduh, jangan membuat apa pun tanpa ada perintah dari saya. Yang jelas kita mau Muratara damai, aman, dan rumah besar kabupaten Musi Rawas Utara menjadi baik, menjadi tenteram. Dan ke depan ada perubahan yang lebih baik,” katanya.

Baca Juga : Pilbup Muratara 2020 Dimenangkan Paslon Nomor Urut 01 Devi Suhartoni-Innayatullah

Sebelum menutup video tersebut, H. Devi Suhartoni mengungkapkan bahwa ia dan istri sangat merasa senang, bahagia, dan gembira karena telah dipercaya untuk menjadi wakil bupati Muratara.

“Sekali lagi, selama waktu lima tahun. Saya dan istri saya yang selalu bergaul dengan masyarakat baik secara jabatan maupun secara pribadi, kami merasa sangat senang, sangat bahagia, dan gembira selama di amanahkan jabatan tersebut,”

Dalam menit terakhir, H. Devi Suhartoni berpamitan kepada seluruh masyarakat Muratara dan berharap dapat berjumpa kembali.

“Juga kami banyak mengenal semua masyarakat dari 82 Desa dan 7 Kelurahan. Insya Allah kita berjumpa lagi di dalam waktu yang sama, gelombang yang sama, yaitu satu server orang Muratara,” tutupnya. (Sundari)

Baca juga

Leave a Comment

About Voice Indonesia

VOICE Indonesia Merupakan Rumah untuk berkarya, Menyalurkan Bakat, Ide, Beradu Gagasan menyampaikan suara Rakyat dari pelosok Negeri dan Portal berita pertama di Indonesia yang secara khusus mengulas informasi seputar Ketenagakerjaan, Juga menyajikan berita-berita Nasional,Regional dan Global . VOICE Indonesia dedikasikan bukan hanya sekedar portal informasi berita online biasa,Namun lebih dari itu, menjadi media mainstream online pertama di Indonesia,menekankan akurasi berita yang tepat,cepat dan berimbang , cover both side, reading tourism, user friendly, serta riset.

Kontak Voice Indonesia

HOTLINE / WHATSAPP :

Follow Voice Indonesia

Unduh Aplikasi Voice Indonesia